Dimas Setian @pronewsfm
Kepolisian Resor Kota Padang, Sumatera Barat, mengamankan puluhan wanita di lokasi hiburan malam di kota setempat dalam Operasi Cipta Kondisi menjelang Ramadhan 1438 Hijiriah.
Kabag Ops Polresta Padang Kompol Ediwarman di Padang, mengatakan Hasil operasi yang kami lakukan terjaring tiga wanita positif menggunakan narkoba dan salah satunya adalah anak di bawah umur .Ketiganya langsung diperiksa oleh Satuan Narkoba Polresta Padang untuk mengetahui apakah ketiganya dikategorikan sebagai pengguna atau pemakai.
Dalam Operasi Cipta Kondisi pihaknya dibantu oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Detasemen Polisi Militer (Denpom) I/4 Sumbar, dan Biddokes Polda Sumbar.
Petugas melakukan razia di tiga tempat hiburan malam seperti Golden Kafe dan Kimos Karaoke yang berada di kawasan Simpang Haru. Kecamatan Padang Timur. Petugas juga mengamankan 17 wanita yang bekerja sebagai pemandu karaoke di dua lokasi tersebut. Kemudian petugas bergerak ke lokasi hiburan lainnya yakni Huppy Puppy yang berada di Jalan Thamrin Kecamatan Padang Selatan.Petugas melakukan tes urine terhadap seluruh wanita yang berada di lokasi hiburan tersebut. Hasilnya ada tiga pengunjung di Huppy Puppy yang positif menggunakan narkoba.