ISIS Marawi Siapkan Serangan di Indonesia

Dimas Setiawan

ISIS Marawi Siapkan Serangan di Indonesia

Institute for Policy Analysis of Conflict (IPAC) menyebut jaringan teroris ISIS yang berperang di Marawi, Filipina, tengah bersiap melancarkan serangan di Indonesia dan negara-negara Asia Tenggara lainnya. Menurut laporan terbaru IPAC, gempuran militer di Marawi dua bulan ini mungkin bisa menghentikan pendudukan ISIS di selatan Filipina. Namun, kekalahan ISIS di sana justru bisa meningkatkan risiko serangan serupa di kota-kota lain, bahkan di negara tetangga seperti Indonesia, Malaysia dan Singapura.

Dalam laporan berjudul ‘Marawi, The “East Asia Wilayah” And Indonesia’ itu, IPAC menyebut operasi militan di Marawi mendapat sokongan dana langsung dari ISIS di Suriah dan Irak.
Organisasi peneliti yang berbasis di Jakarta ini juga mengungkap bahwa rantai komando ISIS dari Suriah bisa sampa ke Indonesia melalui jaringan di Filipina.
Penyebaran misi ISIS di Asia Tenggara dipimpin oleh Bahrumsyah—warga Indonesia yang menjadi salah satu petinggi ISIS di Suriah—dan rekannya, seorang mantan dosen di salah satu universitas Malaysia, Mahmud Ahmad.
Keduanya selama ini disebut menyebarkan propaganda ISIS dan merekrut para pasukan teroris asing atau FTF yang ingin bergabung dengan ISIS di Marawi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

3 + 6 =